Kamis, 16 Juni 2016

Khasiat dan Manfaat Daun Tin


Pohon Tin atau juga disebut pohon Ara/Figs secara khusus diabadikan oleh Allah SWT sebagai nama Surah ke-95 dalam Al Qur’an yaitu Surah At-Tin. Apabila Pohon Tin secara khusus disebutkan di Al Qur’an pasti bukanlah pohon biasa. Dan ternyata memang demikian dimana dari berbagai penelitian tanaman ini memiliki segudang manfaat bagi kesehatan manusia. Bukan hanya buahnya yang dapat dimakan namun daun Tin juga memiliki banyak manfaat dan khasiat.



Berdasarkan Penelitian Pharmacognistic And Phytochemcal Investigation Of Ficus Carica L., Daun tin mengandung Coumarin dan Flaconoids yang bermanfaat sebagai antioksidan, antitumor dan kanker. Dari anjuran yang dikeluarkan oleh The American Diabetes Association, Rebusan Daun Tin juga dapat membantu penderita diabetes mengurangi jumlah asupan insulin. Daun Tin rendah Trigliserid sehingga dapat mengurangi resiko penyakit jantung dan obesitas. 

Rebusan daun Tin juga bermanfaat sebagai peluruh batu ginjal, mengurangi sesak nafas / asma, bronkitis dan dapat mengencerkan dahak, mencegah dan mengatasi wasir, mengatasi Sirosis Hati. Kemudian daun Tin dapat mencegah dan mengobati maag dengan cara mengunyah daun yang sudah dihilangkan getahnya kemudian ditelan. 

Cara membuat minuman dari daun Tin cukup mudah yaitu : 
>> Daun dipetik TANPA tangkainya, karena tangkai banyak mengandung getah, 
>> Cuci daun dengan air mengalir sampai hilang getahnya, 
>> Anginkan / Tiriskan, setelah itu daun bisa direbus untuk dikonsumsi, 
>> Daun juga bisa dikeringkan / dibuat teh untuk keperluan dibawa bepergian atau untuk disimpah dalam keadaan kering sehingga lebih praktis. 

Adapun video cara membuat teh dari daun tin juga sudah saya share di blog ini pada artikel yang berjudul Cara Membuat Teh dari Daun Tin.

Artikel disusun dari berbagai sumber.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar